Inilah Tips Berbelanja Mudah, Aman dan Tanpa Kendala melalui E-Commerce

WiFi Rumah

Zaman yang serba digital seperti saat ini, semua interaksi dan kegiatan manusia menjadi serba mudah. Mulai dari berkomunikasi hingga bertransaksi seperti melakukan penjualan, pembelian dan aktivitas perdagangan lainnya, seluruhnya telah menggunakan cara online. Cara online ini tentunya membutuhkan koneksi internet yang salah satunya dengan menggunakan wifi rumah

Jika berbicara mengenai transaksi perdagangan, sekarang ini banyak platform jual beli atau marketplace yang tersebar. Marketplace merupakan bagian dari e-commerce yang menjadi tempat berbelanja dan paling banyak digunakan oleh generasi Milenial atau Gen Z. 

Oleh sebab itu, supaya para Gen Z ini tak sia-sia belanja online di e-commerce, mereka perlu sedikit edukasi. Utamanya edukasi mengenai bagaimana trik dan tips melakukan belanja secara online menggunakan marketplace atau e-commerce. Untuk lebih jelasnya simak ulasan berikut ini hingga selesai.

5 Tips Berbelanja Di E-Commerce dengan Aman 

Berbelanja dengan memanfaatkan e-commerce atau marketplace sudah bukan hal yang baru lagi dan hampir pasti semua orang telah melakukannya. Ada banyak kemudahan yang Anda dapatkan jika berbelanja dengan menggunakan cara ini. Salah satunya yakni belanja online dengan menggunakan jari jemari sambil duduk manis atau tiduran tanpa harus keluar rumah.

Namun tentu saja kemudahan ini tak akan Anda rasakan tanpa dukungan dari jaringan internet yang memadai. Untuk mendapatkan sambungan internet yang memadai dan berkualitas Anda harus menghubungi penyedia jasa internet atau internet provider. Di Indonesia, salah satu penyedia jaringan internet terbesar dan terpercaya yaitu Telkom group.

Perusahaan ini telah menyediakan produk layanan yang memudahkan Anda dalam berkomunikasi serta melakukan transaksi e-commerce. Produk layanan tersebut adalah Indonesia Digital Home atau lebih dikenal dengan IndiHome. 

Dengan koneksi internet yang tersedia dari layanan ini, Anda bisa melakukan transaksi di e-commerce tanpa kendala apapun. Nah, selain memerlukan koneksi internet, berikut adalah beberapa tips yang perlu Anda perhatikan ketika akan berbelanja di e-commerce, yakni:

1. Tidak mudah tergoda oleh penawaran berupa barang murah

Sebagai pembeli pastinya akan tertarik dengan penawaran barang dengan harga yang murah. Sebagai pembeli yang bijak Anda tak harus berhati-hati dalam menyikapi penawaran ini. Apalagi jika penawaran tersebut dikirimkan melalui email yang berupa link kemudian dikuti dengan permintaan ID dan password. 

Agar tak tertipu saat belanja online, sebaiknya gunakan marketplace yang sudah terjamin keamanannya. Akan lebih baik lagi jika Anda mengunjungi website atau toko barang yang dimaksud secara langsung.

2. Lakukan pemeriksaan terhadap deskripsi barang yang dijual

Dalam membeli barang, sebaiknya jangan terburu-buru meskipun Anda sangat membutuhkannya. Ada baiknya Anda melakukan pemeriksaan terhadap deskripsi barang terlebih dahulu dan jangan terpengaruh dengan harga diskon. Bila perlu, cek juga testimoni pelanggan yang telah membeli barang tersebut.

3. Memastikan perangkat digital selalu dalam kondisi aman

Ketika melakukan transaksi e-commerce, Anda pasti memerlukan perangkat berupa ponsel, laptop atau komputer/PC. Termasuk juga koneksi internet dengan menggunakan wifi rumah atau yang lainnya. Apabila Anda menggunakan komputer atau laptop maka selalu pastikan perangkat tersebut aman dan sudah terpasang antivirus. 

Hal ini berguna untuk mencegah komputer./laptop terserang oleh virus atau malware yang nantinya akan merugikan Anda. Jangan lupa lakukan update antivirus agar komputer terjamin keamanannya.

4. Menggunakan sistem pembayaran yang tepat dan mudah

Saat belanja online, Anda harus menggunakan atau memilih cara pembayaran yang tepat. Bisa melalui transfer via ATM, internet banking atau menggunakan kartu kredit. Pilihlah sistem pembayaran yang mudah dan aman misalnya dengan internet banking karena bisa Anda lakukan tanpa harus keluar rumah.

5. Menyimpan bukti transaksi atau bukti transfer

Setelah menyelesaikan proses pembayaran, jangan lupa untuk menyimpan bukti transfer atas transaksi yang telah Anda lakukan. Bukti transfer ini berguna ketika pihak penjual meminta bukti atas pesanan belanja online yang telah Anda lunasi. Selain itu bukti ini jika bisa Anda tunjukkan ketika terjadi penundaan atau keterlambatan dalam pengiriman barang. 

Nah, itulah tips berbelanja di e-commerce yang perlu Anda perhatikan. Jangan lupa gunakan wifi rumah yang berkualitas dengan koneksi cepat dan tersedia di seluruh Indonesa. Sehingga Anda bisa berbelanja dengan nyaman tanpa mengalami kendala atau gangguan jaringan dalam bentuk apapun.


Belanja online

Komentar

Postingan Populer