Bye Noda Hitam Berkat Implora Dark Spot Treatment

Implora


Seiring bertambahnya usia, muncul banyak permasalahan kulit. Maka dari itu, perawatan sebaiknya dilakukan sejak dini. Paling penting adalah menggunakan tabir surya (sunscreen) untuk melindungi dari paparan matahari yang efeknya buruk. Salah satunya, muncul noda hitam di wajah yang umumnya dikenal sebagai hiperpigmentasi.


Faktor-faktor Penyebab Noda Hitam


Ada beberapa penyebab umum dari noda hitam selain faktor radiasi matahari yaitu:


1. Melasma : Kondisi hiperpigmentasi yang disebabkan produksi melanin berlebhan akibat perubahan hormon seperti kehamilan, kontrasepsi hormonal atau perubahan hormonal lainnya.


2. Lentigo : Lentigo adalah bintik coklat atau hitam yang muncul pada kulit. Ini seringkali terjadi pada lanjut usia atau mereka yang sering terpapar sinar matahari.


3. Post-Inflamasi : Noda hitam dapat terbenuk setelah terjadinya peradangan pada kulit, misalnya jerawat, luka bakar, atau iritasi kulit.


4. Penyakit kulit : Beberapa penyakit kulit seperti dermatitis seboroik atau dermatitis atopik dapat menyebabkan perubahan warna kulit termasuk noda hitam.


5. Faktor Genetik : Beberapa orang mungkin memiliki kecenderungan genetik memiiki flek hitam di wajah.


Mencegah dan Mengatasi Noda Hitam


Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mencegah maupun mengatasi noda hitam. diantaranya :


1. Jangan terlewat menggunakan tabir surya.


Melindungi kulit dari paparan sinar matahari dengan menggunakan tabir surya dengan SPF yang cukup tinggi dapat membantu mencegah flek hitam menjadi lebih gelap atau muncul flek baru.


2. Hindari paparan sinar matahari berlebihan


Gunakan topi, payung atau penutup wajah jika anda harus berada di bawah sinar matahari dalam waktu lama.


3. Lakukan eksfoliasi


Menggunakan produk eksfoliasi secara teratur dapat membantu mengangkat lapisan kulit yang lebih tua dan merangsang pertumbuhan sel kulit baru lebih cerah, Namun, hindari melakukan eksfoliasi terlalu kasar karena dapat merusak kulit.


4. Konsultasi dengan dokter kulit


Jika flek hitam tidak membaik dengan perawatan rumah sebaiknya konsultasi dengan dokter kuit atau ahli kecantikan.


5. Menggunakan krim dark spot treatment atau pencerah kulit


Alternatif mengatasi noda hitam yaitu meratakan warna kulit, bisa dengan meningkatkan kecerahan kulit atau memudarkannya. Hal tersebut bisa diperoleh dari krim pencerah wajah atau krim khusus untuk noda hitam. Saat ini saya sedang memakai Implora Dark Spot treatment dan ingin menceritakan pengalaman pemakaian pada kalian.


Review Implora Dark Spot Treatment


Sejak menggemari drama Korea, saya makin perhatian dengan perawatan kulit. Rata-rata orang disana walau usia sudah memasuki kepala 5 masih bagus kulitnya seperti usia 20-an. Terutama di antara mereka jarang sekali terlihat bermasalah dengan flek hitam. Mungkin memang faktor iklim Indonesia yang menerima panas matahari lebih panjang dari negara 4 musim. Oleh karena itu, perawatannya juga mesti rutin dan tidak boleh asal.


Manfaat Produk


Implora dark spot treatment diformulasikan dengan bahan-bahan terbaik agar dapat mengatasi masalah noda hitammu, kandungannya antara lain :


1. Kakadu Plum Extract


Memiliki kandungan vitamin C 69x lebih tinggi dibandingkan buah jeruk, memberikan efek kulit cerah bantu pudarkan noda hitam pada kulit.


2. Niacinimide


Efektif bantu pudarkan hiperpigmentasi yang membuat kulit terlihat kusam.


3. Licorice Extract


Membantu mengurangi pembentukan melanin dan memberikan efek cerah alami.


4. Pouteria Lucuma


Sebagai anti-oksidan yang dapat menghambat terbentuknya radikal bebas.


5. Allantoin


Sebagai soothing agent dan memiliki efek melembabkan sehingga dapat mengurangi iritasi dan inflamasi pada kulit.


Cara pakai 


Ambil secukupnya dan oleskan pada wajah yang memiliki noda hitam. Untuk hasil maksimal pakai rangkaian Implora Face Series. Gunakan malam hari setelah penggunaan moisturizer. 


Tekstur dan Aroma


Implora


Produk ini punya tekstur gel bening yang mudah meresap di kulit. Implora Dark Spot Treatment tidak memiliki wewangian menyengat yang aman untuk kalian apabila memiliki hidung sensitif terhadap bau. 


Packaging dan Harga 


Implora Dark Spot Treatment punya netto 12 gram dengan bentuk tube. Tutupnya bening dan cukup besar sehingga jika ada gel yang tercecer bisa dibersihkan dengan cotton bud atau spatula. Memiliki perpaduan warna coklat putih pada kemasannya dengan keterangan komposisi, cara pakai, no BPOM 18221902478, tanggal expired. Menunjukkan bahwa produk ini aman dan transparan ke konsumennya. Harganya sangat terjangkau lho beauties, hanya 20 ribuan saja! Investasi cantik nggak harus mahal nih. 


Kalian bisa membelinya di marketplace seperti Shopee atau toko kosmetik terdekat.


Testimoni Pemakaian


Skincare sifatnya cocok-cocokan ya. Setelah pemakaian beberapa hari, aku mulai merasakan perubahan walau belum signifikan. Pastinya harus rutin pakai jika ingin hasil bagus dan maksimal. Karena bentuknya mungil jadi travel friendly, nggak perlu repot dibawa saat bepergian. 


Gelnya saat dioleskan ke kulit terasa dingin dan mudah menyerap, aku suka sebab kulit jadi relax. Aku merasa ketika kupakai malam hari, paginya kulit langsung ternutrisi. Repurchase? Of course karena harganya yang sangat terjangkau dan bagus untuk kulitku. 

Komentar

  1. penting juga ya make dark spot ini. Di wajahku kayak ada bintik hitam gitu mbak, kata pegawai SPG di booth skincare, aku dulu jarang pake sunscreen. Tapi memang duluuuu banget waktu kuliah memang ga pernah pake sunscreen, tapi kulit masih oke oke aja

    BalasHapus
  2. Bisa d layer retinol dan serum exfo gk

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer